Lacak paket Indah Logistic Cargo bisa kamu lakukan dengan mudah dan cepat. Caranya, langsung saja masukkan no resi Indah Cargo yang sudah kamu terima saat pengiriman paket ke kotak lacak di bawah ini.
Cek Paket Kargo dan Reguler
Setelah memasukkan nomor resi Indah Logistic Cargo, lalu lanjutkan dengan klik button ‘Cek Resi’.
Nah, dari langkah tersebut, kamu akan melihat beberapa pilihan ekspedisi seperti JNE, J&T, Sicepat, Anteraja, Ninja, dan ekspedisi lainnya termasuk juga Indah Cargo.
Kemudian, pilih dan klik ekspedisi ‘Indah Cargo’ pada menu pilihan sesuai dengan kebutuhan lacak kamu.
Selanjutnya, tunggu proses pelacakan hingga selesai, agar kamu bisa mendapatkan informasi pengiriman secara lengkap dan akurat.
Contoh cek no resi Indah Logistic Cargo
Nomor resi Indah Logistic Cargo biasanya terdiri atas deretan gabungan antara angka dan huruf, contohnya PKU1CS7590520, BRG1CS7489302, dan lain sebagainya.
Untuk contoh hasil lacak cek resi Indah Cargo, kami akan menyajikan informasinya dari no resi PKU1CS5982520.
Dan, dari no resi tersebut, ditemukan hasil tracking sebagai berikut:
Informasi Pengiriman
Expedisi : Indah Cargo
No Resi : PKU1CS5982520
Tanggal : 09 Apr 2020 11:48
STATUS: Delivered
Menurut informasi pengiriman, hasil lacak Indah Logistic Cargo dengan no resi PKU1CS5982520 statusnya delivered. Artinya, paket kiriman sudah sudah sampai ke alamat tujuan. Lebih jelasnya, simak history perjalanan paket berikut ini :
History Perjalanan Paket
09 Apr 2020 11:48
Transaksi – PEKANBARU
01 Jan 1970 07:00
Gudang Asal – PEKANBARU
10 Apr 2020 01:24
Manivest Asal
12 Apr 2020 14:59
Gudang Tujuan – BEKASI
12 Apr 2020 23:47
Sedang diantar oleh kurir AGUSSETIAWAN
14 Apr 2020 00:03
Barang Diterima Oleh – D** S+TTD ( – )
Berdasarkan history perjalanan pengiriman, diketahui paket sudah sampai ke tujuan pada tanggal 14 April 2020, pukul 00:03 WIB. Dalam arti lain, paket sudah sampai ke tangan penerima.
Namun, jika paket itu belum diterima, biasanya status akan berbunyi ‘On Process’, yang artinya paket kiriman masih dalam proses pengiriman.
Akan tetapi, jika status on process terus tanpa ada pergerakan hingga estimasi lama waktu pengiriman habis. Maka, kamu bisa segera hubungi customer service Indah Logistic Cargo melalui:
- Telepon : (021) 8062 7000
- HP : 0811-8944-456
- Email : [email protected]
Apa itu Indah Cargo Logistik?
Indah Logistic Cargo adalah penyedia jasa ekspedisi yang melayani pengiriman paket dan barang untuk kebutuhan domestik maupun mancanegara.
Tercatat, perusahaan Indah Logistik memiliki produk layanan utama seperti, layanan Darat, Laut, Udara, City Courier, Kereta Api, Trucking, dan layanan terbaru yakni Towing.
Cek juga: Cara Lacak Paket Cargo Gokil Sicepat
Tidak hanya itu, mereka juga memiliki fasilitas yang lengkap, serta layanan pengiriman cepat, aman, dan tepat waktu.
Selain itu, Indah Logistic Cargo juga didukung dengan sumber daya manusia yang hampir mencapai 3000 orang, dengan 500 kantor cabang yang tersebar di daerah-daerah yang ada di Indonesia.
Layanan Indah Logistic Cargo
Ekspedisi Indah Logistic Cargo memiliki beberapa produk layanan pengiriman, yang di antaranya adalah :
Layanan darat
Produk layanan menggunakan transportasi darat dari Indah Logistic Cargo ini banyak diminati para konsumen. Selain karena pengirimannya express, layanan Darat ongkirnya relatif lebih terjangkau.
Tidak hanya itu, layanan ini juga menawarkan pengiriman barang berskala kecil hingga besar ke seluruh wilayah di Indonesia.
Layanan laut
Sesuai namanya, layanan ini menggunakan jalur laut. Keunggulannya bisa kirim barang dalam jumlah besar dan banyak.
Selain itu, ongkir terjangkau dengan berbagai kemudahan yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan pengiriman kamu.
Layanan udara
Layanan menggunakan transportasi udara dapat membuat kiriman paket dan barang kamu lebih cepat sampai. Sehingga kamu tidak perlu khawatir paket terlambat atau berlama-lama di perjalanan.
Layanan city courier
Layanan khusus dari Indah Logistic Cargo ini bisa membuat kiriman paket kamu lebih cepat sampai ke tujuan.
Meskipun begitu, layanan ini hanya tersedia di beberapa kota saja, jadi kamu perlu cek terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Tujuannya, untuk mengetahui apakah sudah tersedia layanan City Courier di kota kamu.
Layanan trucking
Layanan Trucking Indah Logistic Cargo cocok kamu gunakan untuk pengiriman barang seperti perabotan, sepeda motor, peralatan elektronik, dan barang-barang yang berukuran besar lainnya dengan mudah, aman, dan praktis.
Layanan kereta api
Layanan pengiriman menggunakan transportasi kereta api ini ongkirnya relatif lebih murah, dan didukung fasilitas layanan Door to Door (DTD) service dengan angkutan pra dan lanjutan sesuai kebutuhan pengiriman para konsumen.
FAQ
Apakah Indah Cargo bisa bayar COD?
Iya, Indah Cargo menyediakan pembayaran melalui COD atau Cash on Delivery, yang mana proses pembayaran barang bisa lebih fleksibel dan bisa dibayarkan saat barang sudah sampai ke tujuan atau pembeli.
Berapa lama paket Indah Cargo?
Lama paket Indah cargo untuk jenis layanan Indah Logistik REG memiliki estimasi waktu pengiriman sekitar 3 hari.
Apa itu no resi Indah Cargo?
No resi adalah nomor unik yang bisa kamu gunakan untuk melacak proses pengiriman. Indah Cargo memiliki no resi yang biasanya terdiri dari gabungan antara huruf dan angka, contohnya PKU1CS5982785, MES1EDC20245124396170155, dll.
Berapa minimal pengiriman Indah Cargo?
Pengiriman Indah Cargo tidak menetapkan berat minimal. Sehingga kamu bisa mengirimkan paket dalam ukuran yang kecil/ringan maupun besar/berat.